Fakultas Ekonomi dan Bisnis - dipl-keu@usu.ac.id

Berita

Visiting Lecturer oleh Yasmin Chairunisa Muchtar, SP., MBA ke Departemen Internasional Business FH. Joannem University of Applied Science di Graz, Austria tanggal 17-19 Oktober 2018
Kegiatan ini merupakan bagian dari kerjasama antara Universitas Sumatera Utara dengan FH. Joannem yang disponsori oleh yayasan Erasmus+. Kegiatan ini difokuskan pada topik International Business dan Entrepreneurial Perspective yang diharapkan dapat membuka wacana dan memberi pengalaman pengajaran dari dosen internasional.

Training Analisis Kuantitatif Untuk Riset Bisnis dan Pemasaran di IPB International Certified Training, PT. Global Scholarship Services Indonesia 7-10 November 2018.

15670

15671

15672

Seminar Nasional Forum Manajemen Indonesia (FMI) Palembang
Seminar nasional tahunan yang dilaksanakan oleh Forum Manajemen Indonesia (FMI), kali ini dilakukan di Palembang pada tanggal 7-8 November 2018. Acara FMI ke-10 ini, memiliki tema Innovation, Technology, and Social Science dalam Era Disruption yang dihadiri oleh para dosen dari prodi D3 Keuangan, D3 Kesekretariatan dan S1 Manajemen FEB USU. Adapun kegiatan yang diikuti adalah seminar nasional, konferensi, workshop, dan pengabdian masyarakat.

15663

15664

Festival Wirausaha - Dies Natalis Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Sumatera Utara ke-57
Kegiatan ini dimeriahkan oleh mahasiswa/i beserta alumni prodi D3 Keuangan FEB USU. Acara ini berlangsung selama 4 hari untuk membangun minat berwirausaha dikalangan generasi muda.

15667

15668

Untuk meningkatkan kompetensi mahasiswa program studi D3 Keuangan sesuai dengan profil lulusan, maka pihak prodi menyelenggarakan Pelatihan Sertifikasi Kompetensi Wakil Perantara Pedagang Efek (WPPE) yang bekerja sama dengan The Indonesia Capital Market Institute (TICMI). TICMI merupakan sebuah lembaga pendidikan dan pelatihan profesi pasar modal yang didirikan oleh Perhimpunan Pendidikan Pasar Modal Indonesia (P3MI) yang sekaligus menjadi anak perusahaan PT. BURSA EFEK INDONESIA. Pelatihan ini dilakukan di laboratorium D3 Keuangan dan D3 Akuntansi FEB USU tanggal 13-14 November 2018 yang diikuti oleh 50 mahasiswa. Adapun pemateri pada pelatihan ini adalah Bapak Arief Qaedi Hutagalung, SE, MSi yang memiliki sertifikat pelatih WPPE.

Sertifikasi Kompetensi WPPE Pemasaran 3

Sertifikasi Kompetensi WPPE Pemasaran 4

Sertifikasi Kompetensi WPPE Pemasaran 5

Sertifikasi Kompetensi WPPE Pemasaran

Halaman 8 dari 12